Mengonsumsi Permen Karet Mempengaruhi Konsentrasi Belajar Mahasiswa

Authors

  • ADAM SAHDAN Fakultas Psikologi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author
  • FRESA NANDA SAPUTRA Fakultas Psikologi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author
  • RAIHAN Fakultas Psikologi Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author

Keywords:

mengonsumsi permen karet, mahasiswa, konsentrasi belajar

Abstract

Keberhasilan proses belajar mengajar merupakan faktor utama dari keberhasilan tujuan pendidikan secara umum. Dalam menunjang keberhasilan belajar mengajar perlu adanya Konsentrasi untuk dapat memaksimalkan kemampuan mahasiswa menyerap inti pembelajaran yang disampaikan oleh dosen. Sehingga konsentrasi sangat penting bagi keberhasilan seorang mahasiswa dalam belajar. Konsentrasi bisa di dapatkan dengan adanya rangsangan pada otak yang diakibatkan adanya gerakan mastikasi atau mengunyah ketika mengonsumsi permen karet. Penelitian bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh mengunyah permen karet dengan konsentrasi belajar pada mahasiswa. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian single subject desaign. Sumber data pada penelitian ini berasal dari mahasiswa Universitas Bhayangkara Jakarta program studi Psikologi Semester V dengan jumlah partisipan sebanyak 15 orang. Subjek diberikan perlakuan yang sama yaitu suatu materi hafalan kata dengan dibedakan antara sesi 1 dengan sesi 2 dengan diberikan masing masing perlakuan yang berbeda memakan permen karet dan tidak memakan permen karet. Disetiap sesinya dan setelah itu diberikan post-test yang berbeda disetiap sesinya yang bertujuan untuk mengukur seberapa besar peningkatan konsentrasi dalam proses menghafal kata-kata yang diberikan oleh peneliti. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa mengonsumsi permen karet memiliki pengaruh dalam konsentrasi belajar pada mahasiswa dengan hasil rata-rata di dominasi pada kondisi sesudah mengomsumsi permen karet yang mengindikasikan adanya perbedaan secara signifikan mengenai mengonsumsi permen karet dengan konsentrasi belajar pada mahasiswa.

Downloads

Published

2024-07-29