ANALISIS PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK PLATE REAR DOOR SCUFF RH/LH JENIS 67917 DENGAN MENGGUNAKAN METODELOGI DMAICDI PT ARTHA UTAMA PLASINDO

Authors

  • Ferdy Albert Manasib Author

Keywords:

: proses,produksi, Plate Rear Door Scuff, Defect, DMAIC

Abstract

  1. Artha Utama Plasindo adalah perusahaan yang fokus dalam proses injection molding menggunakan bahan baku biji plastik dengan persentase defect memiliki rata rata 5,97% dimana perusahaan memiliki standart defect sebesar 2%. Tujuan penelitian ini Menentukan Defect dan apa saja faktor-faktor penyebab terjadinya penurununan kualitas pada proses produksi Plate Rear Door Scuff RH/LH jenis 67917,sehingga menyebabkan produk cacat melebihi batas standar defect perusahaan 2%. Memberikan usulan rencana perbaikan dan pengendalian untuk mengurangi defect terhadap produk Plate Rear Door Scuff RH/LH jenis 67917 di PT. Artha Utama Plasindo. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah DMAIC, metode DMAIC memiliki lima tahap langkah utama yaitu define, measure, analyze, improve dan control. Hasil dari penelitian ini Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa akar permasalahan yang dominan dalam defect proses produksi Plate Rear Dorr Scuff RH/LH jenis 67917 ini yaitu Pink Mark, short Mold, Burry yang disertai faktor mesin, faktor manusia, faktor lingkungan yang telah di analisis dengan diagram sebab – akibat (Fishbone Diagram). Untuk memperbaiki defect Plate Rear Door Scuff RH/LH jenis 67917 dilakukan analisis 5W + 1H, kemudian memberikan usulan perbaikan untuk menghilangkan atau mencegah faktor- faktor terjadinya defect menghasilkan rata-rata persentase defect produk Plate Rear Door Scuff RH/LH jenis 67917 sebesar 5,99% dari rata rata persentase sebelum perbaikan sebesar 1,8% dan berhasil menurunkan jumlah defect produk Plate Rear Door Scuff RH/LH jenis 67917 58.352 pcs menjadi 17.761 pcs.

Published

2025-01-10