Kelayakan Investasi dengan Pendekatan Capital Asset Pricing Model Untuk Saham Kapitalisasi Terbesar di Bursa Efek Indonesia
DOI:
https://doi.org/10.31599/jki.v21i3.722Kata Kunci:
Capital Asset Pricing Model, Investasi, LQ45, SahamAbstrak
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kelayakan investasi pada saham kapitalisasi terbesar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini dianalisis dengan pendekatan Capital Asset Pricing Model. Data yang digunakan adalah data sekunder, yaitu harga saham dan volume perdagangan perusahaan terindeks LQ45 periode Agustus 2019 – Juli 2021, Indeks Harga Saham Gabungan, dan Bank Indonesia 7Days Repo Rate. Perusahaan yang dianalisis adalah 5 (lima) perusahaan yang memiliki volume perdagangan tersebesar selama periode penelitian. Hasil penelitian bahwa PT. Aneka Tambang (Persero), Tbk mempunyai tingkat pengembalian paling tinggi. Sedangkan dua perusahaan lainnya mempunyai tingkat pengembalian negatif, yaitu Perusahaan Gas Negara, Tbk dan Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Saham PT. Aneka Tambang (Persero), Tbk mempunyai tingkat risiko terbesar, sedang perusahaan yang sahamnya mempunyai tingkat risiko terkecil adalah Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Excess return hampir semua saham bernilai positif, artinya layak untuk diinvestasikan, yaitu saham PT. Aneka Tambang (Persero), Tbk, Perusahaan Gas Negara, Tbk, Tower Bersama Infrastructure Tbk. dan saham perusahaan Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk. Investasi yang tidak layak ditanamkan pada saham Telkom Indonesia (Persero) Tbk. Saham yang layak untuk dibeli oleh investor adalah saham karena memiliki excess return positif.
Unduhan
Referensi
Jayana, N. S., & Gayatri, H. W. (2018). Selection of Leading Sectors Share Portfolio using Capital Asset Pricing Model ( Capm ) in Indonesia Stock Exchange ( IDX ) Period February 2012-March. International Journal of Innovatif Science and Research Technology, 3(6).
Marling and, & Emanuelsson. (2012). The Markowitz Portfolio Theory. Survey Online Http://Www. Math. Chalmers. Se, 1–6. http://www.math.chalmers.se/Stat/Grundutb/CTH/mve220/1213/gr1_HannesMarling_SaraEmanuelsson_MPT.pdf
Matsuk, Z., Shyiko, V., Danyliuk-Chernykh, I., & Tryshak, L. (2019). Rating of Investments Funds Using the Capital Asset Pricing Model: Experience of Ukraine. 99(Mdsmes), 1–5.
Ogiugo, H. U., Adesuyi, I. O., & Ogbeide, S. O. (2020). Empirical test of capital asset pricing model on securities return of listed firms in Nigeria. Insights into Regional Development, 2(4), 825–836. https://doi.org/10.9770/ird.2020.2.4(8)
Oldfield, G. S., & Santomero, A. M. (2014). The Place of Risk Management in Financial Institutions.
Salim, F., & Abu, N. A. (2018). A novel S-curve on capital asset pricing model. Science International (Lahore), 30(3), 471–475. http://www.sci-int.com/pdf/636668069837279208.pdf
Setyawati, I. (2014). Analisis Portfolio Optimal dari 10 Saham Unggulan di Bursa Efek Indonesia dengan Menggunakan Single Index Model. Mediastima, XX(1), 49–65.
Setyawati, I. (2018). Global financial crisis 2008 and its vulnerability in SAARC countries. Busness and Economic Horizons, 14(4), 766–776.
Širůček, M., & Křen, L. (2015). Application of Markowitz portfolio theory by building optimal portfolio on the US stock market. Acta Universitatis Agriculturae et Silviculturae Mendelianae Brunensis, 63(4), 1375–1386. https://doi.org/10.11118/actaun201563041375
Wu, M., Imran, M., Feng, Y., Zhang, L., & Abbas, M. (2017). Review and Validity of Capital Asset Pricing Model: Evidence from Pakistan Stock Exchange. International Research in Economics and Finance, 1(1), 21. https://doi.org/10.20849/iref.v1i1.267