Pengasuhan Versi Orang Tua Denmark
DOI:
https://doi.org/10.31599/ts6sbv82Keywords:
Pengasuhan; DenmarkAbstract
Kegiatan dilakukan di TK Islam Bee, Sawangan Depok pada Januari tahun 2023 selama 2 hari. Tujuan kegiatan ini adalah untuk memberi edukasi serta wawasan baru kepada para orang tua siswa mengenai pengasuhan yang dilakukan oleh orang tua di Denmark. Seperti yang kita ketahui, bahwa masyarakat Denmark termasuk kedalam negara yang memiliki tingkat kebahagiaan tertinggi di dunia sehingga perlu untuk memahamkan kepada orang tua siswa mengapa alasan ini terjadi. Dari berbagai referensi disebutkan tentang jenis pengasuhan yang digunakan oleh orang tua Denmark terhadap anak-anaknya sebagai salah satu faktor munculnya kebahagiaan pada masyarakat Denmark dalam beberapa tahun terakhir. Diharapkan para orang tua memiliki pikiran yang open minded serta bisa mengambil sisi positif bagaimana teknik pengasuhan orang tua versi masyarakat Denmark ini serta memperbaiki gaya pengasuhan keliru yang selama ini diimplementasikan kepada anak. Kegiatan dihadiri oleh orang tua (ayah dan ibu) serta guru. Banyak pertanyaan yang diajukan terkait dengan pengasuhan dan bagaimana memahami anak. Hasil dari kegiatan ini adanya peningkatan kemampuan kognitif dengan mampu menjawab pertanyaan yang diberikan serta adanya perasaan puas yang dirasakan oleh orang tua setelah kegiatan berlangsung.