Kepolisian, Keamanan dan Media Sosial: Analisis Bibliometrik Data Scopus 2013-2023

Authors

  • Rizky Putri Pradiyan Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author
  • Dr. Hamida Syari Harahap, M.Si Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author
  • Dr. Ari Sulistyanto, S.Sos., M.I.Kom Universitas Bhayangkara Jakarta Raya Author

Keywords:

Bibliometrik, Media Sosial, Kepolisian, Scopus

Abstract

Keamanan Nasional merupakan Hak warga negara patut diberikan, akan tetapi hak keamanan tidak selalu berupa perlindungan situasi yang tertib dan kondusif saja, melainkan mendapatkan hak keaman dalam memperoleh informasi publik. Hak publik memperoleh informasi telah dijamin dalam UUD 1945 pasal 28F. Informasi yang dibutuhkan oleh publik tidak serta merta hadir dengan sendirinya. Informasi tersebut didapatkan melalui kegiatan penyebaran informasi yang selalu berhubungan dengan media yang berperan sebagai alat bantu. Penulis menggunakan pendekatan kuantitatif dengan studi bibliometrik, yaitu penelitian yang memiliki tujuan untuk memetakan karakteristik dan perkembangan publikasi ilmiah dalam suatu bidang penelitian secara spesifik. Studi bibliometrik yang digunakan pada penelitian ini untuk mengukur perkembangan penelitian dengan memanfaatkan informasi bibliografi yang terdapat dalam artikel penelitian. Penulis menyajikan beberapa visualisasi data berdasarkan jumlah publikasi sesuai tema di setiap tahunnya, jumlah penulis yang berkontribusi, penyebaran artikel yang tersebar berdasarkan negara, artikel yang tersebar di berbagai bidang ilmu, berdasarkan afiliasi dari artikel terkait, serta berdasarkan jumlah artikel yang paling banyak di sitasi. Dengan Kata lain, perkembangan terkait penelitian ataupun studi literatur terkait dengan kata kunci “Social Media” dan “Police” atau dengan tema “Penggunaan Media Sosial oleh Lembaga Kepolisian” masih cukup diminati para peneliti atau penulis untuk melakukan perkembangan penelitian terhadap tema ini.

Downloads

Published

31-07-2024

Similar Articles

11-20 of 43

You may also start an advanced similarity search for this article.