Menggagas Jurnalisme Profetik dalam Infotainment

(Studi pada Program Entertainment News Net)

Authors

  • Imo’atus Syaripah
  • Thalitha Sacharissa Rosyiidiani UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Keywords:

Infotainment, Entertainment News NET, Jurnalisme, Profetik

Abstract

Infotainment merupakan produk jurnalistik yang bersifat soft journalism. Karakteristik dari soft journalism adalah produk pemberitaan yang ditayangkan bertemakan dunia hiburan maka berita yang disajikan bersifat soft news. Di Indonesia, program infotainment banyak menghiasi layar kaca hampir di setiap stasiun televisi dengan intensitas penayangan 2-3 kali dalam satu hari. Seiring dengan frekuensi penayangan infotainment tersebut, ditemukan pelanggaran kode etik jurnalistik dalam menyampaikan berita. Berita yang disampaikan menjurus ke arah fitnah dan dramatisasi. Infotainmentmenjadi panggung sensasi para pekerja dunia hiburan yang miskin kemampuan. Di sisi lain, NET TV sebagai stasiun televisi baru menghdirkan salah satu program bertajuk infotainment dengan nama“Entertainment News” yang mengusung konsep “No Gosip” sebagai visi program. Penelitian inimenggunakan metedologi paradigma konstruktivis dengan pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif menggunakan analisis data yang merupakan proses sistematis pencarian dan pengaturan transkip wawancara, catatan lapangan, dan materi-materi lain yang telah dikumpulkan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui implementasi jurnalistik profetik Entertainment News NET dalam memproduksi informasi. Penelitian ini membahas tentang keselarasan visi program yang diusung oleh Entertainment News dengan produk jurnalistik yang dihasilkan. Dibingkai dalam kaidah konsep jurnalisme profetik, penelitian ini diharapkan mampu menjadi prototype produk soft journalism bagi program-programinfotainment lain yang terlanjur dikenal masyarakat sebagai pabrik produksi isu bombatis nan dramatis untuk dijual ke masyarakat dan pengiklan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa implemetasi jurnalisme profetik dalam infotainment tidak bisa berjalan maksimal tanpa ada dukungan dari masyarakat danstakeholder. Kendati demikian, Entertainment News telah menghadirkan alternatif baru bagi masyarakat penikmat program infotainment dengan berita yang lebih sehat dan bermartabat.

Downloads

Download data is not yet available.

References

An-Nawawi, Imam Abu Zakariya Yahya bin Syarf, Riyadussalihin. (Pent.) Salim
Bahreisj, (Bandung: PT. Al-Ma‟arif,1987), cet ke-10.

Birowo, Antonius. Metode Peneltian Komunikasi; Teori dan Aplikasi (Yogyakarta:
Gintayali, 2004).

Downloads

Published

2020-07-27